Bagi mereka yang ingin tampil beda dan tak perlu mengeluarkan uang banyak plus konsumsi bahan bakar tetap irit, COO memang pas. Pasalnya, selain dimensinya yang kompak, kapasitas mesin paling besar 1,5 liter. Di Jepang, wagon ini juga dipasarkan oleh Toyota dengan label bB. Jadi, kondisinya sama dengan di Indonesia, Xenia dengan Avanza atau Terios dengan Rush. Meski begitu, ada perbedaan pada log dan pernik-pernik tertentu.
COO termasuk produk baru dan diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2007. Dimensinya, panjang 3,8 meter, tinggi 1,69 meter dan lebar 1,64 meter. Fitur yang sangat menarik dari mobil ini adalah interior sangat lega dan bisa memuat 5 penumpang dewasa (termasuk pengemudi).
Di negara asalnya, COO ditawarkan dengan dua pilihan mesin, yaitu 1,3 liter (bertenaga 92PS) dan 1,5 liter (109PS). Sedangkan yang dipamerkan di Indonesia adalah versi 1,5 liter yang telah dimodifikasi dengan penampilan mengarah ke sporty.
Ada pengamat yang menilai, interior COO lega seperti limusin. Bahkan saat malam hari, suasana interior mirip dengan bar karaoke. Karena itu pula, COO dinilai cocok bagi mereka yang gandrung dengan Audio-Mobil atau disko berjalan.
0 komentar:
Posting Komentar